AKBP Didik Subiyakto Sampaikan Kesan Sebelum Pindah Tugas di Belitung
PASANGKAYU – Suasana haru terjadi di Aula Rupatama Parama Satwilka, Mapolres Pasangkayu, Sulawesi Barat saat pisah sambut kapolres Pasangkayu.
Kegiatan ini dihadiri Bupati Pasangkayu, Yaumil Ambo Djiwa dan seluruh forkopimda, Jumat, 13 Januari 2023.
Hal itu tampak saat pejabat kapolres lama, AKBP. Didik Subiyakto berdiri menyampaikan sepatah kata dan kesan-kesan selama bertugas di Polres Pasangkayu.
Selama 1 tahun 6 bulan bertugas, Didik merasa terbantukan berkat dukungan seluruh stakeholder. Baik pemda, TNI serta lainnya.
“Saya pribadi menyadari, pelaksanaan penegakan hukum dan kondusifitas kantibmas di daerah ini dapat berjalan dengan baik, tak lepas dari bantuan bapak bupati, dandim, kajari, ketua PN serta lainnya,” jelas Didik.
Dia yang kini menjabat Kapolres Belitung Polda Bangka Belitung itu juga tak lupa menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung.
Pada kesempatan yang sama, Kapolres Pasangkayu yang baru, AKBP. Candra Kurnia Setiawan mengaku akan melanjutkan hal yang baik yang telah diterapkan teman seangkatannya di AKPOL itu.