Berdasarkan hasil hitungan cepat (Quick Count) Pilkada Gubernur Sulawesi Tengah 2024, pasangan Anwar HafidReny Lamadjido atau yang populer dengan tagline BERANI (Bersama Anwar – Reni/y) tampil sebagai pemenang dengan perolehan 45,40 persen.

Sementara, dilihat pada aplikasi Sirekap KPU, total suara masuk pada Pilgub dan Wakil Gubernur tahun 2024 tercatat sebesar 96,72 persen.

Paslon pertama, Ahmad Ali – Abdul Karim Al Jufri, memperoleh 605.324 suara atau setara 38,60 persen.

Sebaliknya, pasangan calon kedua, Anwar Hafid – Reny A Lamadjido, memperoleh 706.124 suara atau setara 45,03 persen.

Terakhir, pasangan calon ketiga, Rusdy Mastura – Sulaiman Agusto Hambuaka memperoleh 256.602 suara atau 16,36 persen.

Menyikapi hal tersebut, para Ketua Relawan BERANI Wilayah Utara Parigi Moutong yang mencakup, Relawan BERANI Kecamatan Bolano, Lambunu, Taopa dan Moutong, mengadakan acara syukuran bersama dengan berbagai relawan dan pendukung BERANI.

Ketua Relawan BERANI Kecamatan Bolano Lambunu, Supriadi Labolo, menjelaskan, mereka mengadakan syukuran sekaligus refreshing setelah mengawal suara dari TPS desa masing-masing hingga pleno rekapitulasi tingkat kecamatan.

“Perayaan ini berlangsung di taman wisata pemancingan di Desa Kota Nagaya yang terletak di Kecamatan Bolano Lambunu,” katanya.

Dikatakan, syukuran ini mencerminkan kegembiraan atas keberhasilan terpilihnya calon pilihan mereka di Pilkada Sulawesi Tengah.

Dalam acara tersebut, Anwar Hafid, menyempatkan diri bersilaturahmi melalui video Call. Ia menyapa seluruh relawan untuk menyampaikan penghargaan atas dedikasi dan dukungan yang diberikan tim relawan selama ini.