Buat kamu yang ingin segera beralih ke mobil listrik setelah mengetahui sederet keunggulannya, pasti akan mempertimbangkan dari segi biaya dahulu. Ya, itu karena sebagian besar masyarakat masih beranggapan bahwa harga mobil listrik jauh lebih mahal daripada harga mobil biasa.
Padahal, banyak kok pilihan mobil listrik murah, namun sangat berkualitas dan lebih menguntungkan untuk jangka panjang. Nah, sebelum kamu menentukan, berikut ini beberapa pilihan mobil listrik yang harganya terjangkau dan recommended.
5 Pilihan Mobil Listrik Murah Paling Recommended
Tidak semua mobil listrik punya harga mahal, loh. Ada juga beberapa produk mobil listrik yang bisa kamu beli dengan harga terjangkau, tetapi performanya lebih unggul daripada mobil konvensional.
1. Hyundai Ioniq Electric, Tampilan Sporty Mulai Rp569 Juta
Pilihan pertama jatuh pada mobil listrik keluaran Hyundai dengan tipe Ioniq. Produk mobil full-electric ini sangat cocok buat kamu yang ingn tampil sporty dan kekinian, tetapi juga eco-friendly.
Tidak hanya unggul pada tampilan saja, mobil listrik ini juga punya performa unggulan dengan torsi super kencang. Apalagi mobil ini punya beberapa varian yang bisa kamu pilih, mulai dari Ioniq 1 hingga Ioniq 5.
Mobil dengan harga mulai dari Rp569 juta ini punya maksimal tenaga hingga 134 hp dan torsi maksimal 295 Nm. Menariknya lagi, mobil ini menggunakan baterai lithium-ion, yang memungkinkan kamu mencapai akselerasi 0 ke 100 dalam waktu 9,9 detik saja.
2. Hyundai Kona Electric, Mobil Listrik Murah dengan Torsi Lebih Besar
Rekomendasi selanjutnya ada Hyundai Kona yang hanya punya 1 varian saja. Walaupun begitu, performanya juga tidak kaleng-kaleng. Mobil bertenaga listrik ini bisa kamu bawa pulang dengan kisaran harga Rp697 juta saja. Hyundai Kona punya 3 cara pengisian yaitu mode standar, memanfaatkan arus AC, dan fast charging dengan arus DC.
Cara pengisian dayanya juga sangat fleksibel, loh. Cukup dengan menghubungkan portable charger pada mobil dengan stop kontak arus listrik di rumah kamu. Mobil listrik ini juga didukung oleh tenaga maksimal sebesar 136 hp serta torsi maksimal hingga 395 Nm.
3. Nissan Leaf Gen 2, Mobil Canggih dengan Banyak Fitur Unggulan
Rekomendasi mobil listrik murah berikutnya adalah Nissan Leaf generasi ke 2 yang dirilis pada tahun 2017. Dengan kisaran harga Rp649 juta, kamu bisa mendapatkan mobil canggih dengan tampilan yang berkelas ini.
Selain ciri khas grill yang berbentuk V dari Nissan Leaf, mobil listrik mewah ini juga dipersenjatai banyak fitur menarik, mulai dari fitur keselamatan yang cukup lengkap, akselerasi yang cukup baik, hingga berbagai fitur hiburan yang untuk perjalanan jauhmu.
4. DFSK Gelora E, Mobil Listrik Minibus Pabrikan Cina
Jika kamu cari mobil listrik yang muat banyak penumpang, DFSK Gelora E ini bisa jadi pertimbangan. Dengan desain yang cukup rapi, mobil ini juga punya performa yang tidak kalah dengan mobil minibus pada kelasnya. Pasalnya, mobil ini mengusung mesin tenaga listrik dengan kapasitas 42 kwh dengan baterai lithium iron phosphate.
Dengan kisaran harga mulai dari Rp480 juta, kamu bisa dapatkan mobil listrik yang energic. Ruang kabinnya berkapasitas hingga 7 orang, loh. Jadi, sangat pas digunakan sebagai kendaraan antar jemput, travel, dan lain-lain.
Dengan kapasitas baterai penuhnya, DSFK Gelora E ini juga bisa kamu gunakan untuk perjalanan jauh hingga jarak maksimal 300 km. Jadi, tidak perlu takut kehabisan baterai di tengah jalan.
5. Nissan Kicks e-Power, Mobil Listrik dengan Sistem One Pedal Operation
Pilihan mobil listrik lainnya dengan harga terjangkau adalah mobil keluaran terbaru dari Nissan Kicks e-Power yang punya sistem menarik ‘One Pedal Operation’. Sistem tersebut memungkinkan pengemudi melakukan akselerasi dan deselerasi hanya dengan satu pedal gas saja. Harganya pun cukup terjangkau, yakni mulai dari Rp482 jutaan.
Mobil ini juga didukung motor listrik EM57, generator, dan inverter yang mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 127 hp dengan torsi maksimal 260 Nm. Menariknya lagi, mobil listrik ini mendapatkan daya dari baterai lithium-ion lalu disalurkan ke motor elektrik sehingga tidak perlu recharging listrik dari luar.
Nah, itulah 5 rekomendasi mobil listrik murah yang bisa kamu pilih jika ingin beralih ke mobil listrik. Selain berkontribusi untuk mengurangi dampak polusi, kamu juga bisa lebih hemat bahan bakar.
Komentar