Anwar Hafid dan Reny Lamadjido Tiba di Palu
Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Dr. Anwar Hafid dan Wakil Gubernur dr. Reny A Lamadjido tiba di Palu pada Minggu (2/3/2025) pagi setelah mengikuti Retreat Kepala Daerah selama delapan hari di Akademi Militer (Akmil) Magelang.
Kedatangan mereka di Bandara Mutiara Sis Aljufri Palu pukul 06.00 WITA disambut dengan antusias oleh masyarakat serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).
Di pintu Gate 2 bandara, Gubernur dan Wakil Gubernur menerima penyambutan adat dari tokoh-tokoh setempat. Sejumlah pejabat daerah, termasuk Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tengah Dra. Novalina, MM, serta para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), partai pengusung, dan simpatisan turut hadir dalam penyambutan tersebut.
Dalam kesempatan itu, Gubernur Anwar Hafid menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas dukungan yang diberikan oleh berbagai pihak.
“Alhamdulillah, setelah melalui proses panjang, saya bersama Bu Reny tiba di Tanah Kaili untuk pertama kali sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah. Kami mohon doa dan dukungan agar dapat menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya,” ujar Anwar Hafid.
Usai penyambutan, Gubernur dan Wakil Gubernur melanjutkan agenda dengan berziarah ke makam pendiri Alkhairaat, Habib Sayyid Idrus Bin Salim Aljufri( Guru Tua), yang terletak di belakang Masjid Alkhairaat, Kelurahan Siranindi, Kecamatan Palu Barat.
Mereka juga mengunjungi makam mantan Gubernur Sulawesi Tengah periode 1986-1996, H. Abdul Aziz Lamadjido, yang merupakan ayahanda dari Wakil Gubernur Reny A. Lamadjido.
Sebagai bagian dari tradisi daerah, mereka kemudian menghadiri prosesi adat di Banua Oge Souraja yang diselenggarakan oleh Dewan Adat Souraja.
Prosesi ini menjadi simbol langkah awal kepemimpinan mereka dalam mewujudkan visi “Sulteng Nambaso”, yang bertujuan membawa kemajuan bagi masyarakat Sulawesi Tengah.***