Mana Lebih Unggul Snapdragon 7+ Gen 3 vs 8 Gen 1
Efisiensi Daya & Suhu: Snapdragon 7+ Gen 3 Lebih Dingin
Keunggulan lain Snapdragon 7+ Gen 3 terletak pada fabrikasinya. TSMC 4nm yang digunakan lebih hemat daya dibandingkan Samsung 4nm pada Snapdragon 8 Gen 1, yang terkenal dengan isu overheating.
Snapdragon 7+ Gen 3 menawarkan keseimbangan antara performa dan efisiensi daya, berbeda dengan Snapdragon 8 Gen 1 yang cenderung panas.
Konektivitas dan Fitur Tambahan
Snapdragon 7+ Gen 3:
- Modem Snapdragon X63 (5G hingga 4,2 Gbps)
- Wi-Fi 7 (kecepatan hingga 5,8 Gbps)
- Bluetooth 5.3
Snapdragon 8 Gen 1:
- Modem Snapdragon X65 (5G hingga 10 Gbps)
- Wi-Fi 6E (kecepatan hingga 3,6 Gbps)
- Bluetooth 5.3
Meski Snapdragon 8 Gen 1 memiliki kecepatan unduh 5G lebih tinggi, Snapdragon 7+ Gen 3 sudah mendukung teknologi Wi-Fi 7, yang lebih cepat dan efisien.
Mana yang Lebih Baik?
Jika hanya melihat angka, Snapdragon 8 Gen 1 masih unggul dalam kecepatan clock dan kecepatan 5G. Namun, Snapdragon 7+ Gen 3 memiliki arsitektur lebih baru, lebih efisien dalam daya, tidak mudah panas, dan performanya bahkan melampaui Snapdragon 8 Gen 1 di beberapa aspek.
Bagi pengguna yang mengutamakan performa gaming tinggi, Snapdragon 8 Gen 1 masih bisa menjadi pilihan. Namun, bagi yang menginginkan chipset lebih efisien dan tetap bertenaga, Snapdragon 7+ Gen 3 adalah pilihan yang lebih baik.
Sumber: GizmoChina I Editor: Rifai