Spesifikasi Samsung Galaxy A22 5G yang Sudah di Jual di Indonesia
JAKARTA – Samsung Galaxy A22 5G resmi masuk pasar Indonesia. Smartphone ini dibandrol dengan harga Rp3 Jutaan saja.
Dikutip dari berbagai sumber, dengan layar sedikit lebih besar, yakni 6,6 inchi FHD+ Infinity-V Display serta refresh rate 90 Hz, Smartphone ini tentunya meiliki daya tarik sendiri terutama saat streaming TV, Belanja Online, Game maupun konferensi video.
Samsung Galaxy A22 5G ini juga mempunyai material kaca di depan dan plastik di belakang, serta opsi warna Pastel Violet dan Gray.
Untuk ukuran bodinya 167,2 x 76,4 x 9 mm dengan berat 204 gram. Pemindai sidik jari diletakkan di samping badan ponsel.
Chipset Mediatek Helio G80 akan jadi sumber tenaga HP ini. Didukung juga dengan kapasitas penyimpanan yang besar, RAM 6GB dan ROM 128GB. Jika kurang, slot microSD dengan kapasitas maksimal 1TB juga bisa kalian manfaatkan.
Sementara untuk kapasitas baterai sendiri yakni 5.000 mAh.
Kemudian Quad camera 48 MP, f/1.8, (wide); 8 MP, f/2.2, 123˚ (ultrawide); 2 MP, f/2.4, (macro); 2 MP, f/2.4, (depth).

 
													 
			    					 
			    					 
			    					 
			    					 
			    					