Sambut 2018, Inilah Beberapa Lokasi Zikir Bersama di Kota Palu

PALU, infopena.com – Bukan dengan hura-hura, tiupan terompet, apalagi menghamburkan harta demi kemaksiatan. Kedatangan tahun baru 2018 disambut dengan dzikir bersama dan tabligh akbar di sejumlah daerah, termasuk Kota Palu. Berikut ini tim infopena.com telah merangkum beberapa lokasi di Kota Palu yang rencananya akan menggelar dzikir bersama dalam menyambut tahun baru masehi 2018.

Pertama, Masjid Al-Khairaat Palu. Majelis Akbar Ar-Raodhah Palu akan menggelar dzikir dan doa bersama untuk Palestina dalam menyambut Tahun Baru 2018. Selain itu, kegiatan juga akan dirangkaikan dengan pembacaan maulid dan tausyiah dari para ustad, habaib, dan ulama. Kegiatan tersebut rencananya akan dimulai jam 20.00 WITA (setelah shalat Isya) di Masjid Al-Khairaat Palu yang beralamat di Jalan SIS Aljufri Kelurahan Boyaoge.

Kedua, Halaman Kantor Gubernur Sulawesi Tengah. Dzikir bersama akan dirangkaikan dengan peresmian masjid Al-Mujahidin yang terletak di kompleks kantor gubernur. Rencananya kegiatan akan dimulai pada pukul 19.00 WITA dan akan dihadiri langsung oleh Gubernur Sulawesi Tengah Drs H Longki Djanggola MSi yang juga akan meresmikan masjid Al-Mujahidin.

Ketiga, Banua Oge Souraja. Sanggar Seni Souraja juga menggelar dzikir bersama dan tabligh akbar yang bertempat di kompleks Banua Oge Souraja Jl. Pangeran Hidayat Kelurahan Lere. Untuk tabligh akbar akan dibawakan oleh Ustadz Drs. Ismail Pangeran M.Pd.I.

Keempat, Masjid Raodha. Di wilayah kelurahan Tondo dan sekitarnya juga akan dilaksanakan dzikir bersama dan refleksi tahun 2017. Rencananya dzikir bersama yang dilangsungkan di Masjid Raodha Jalan RE Martadinata Tondo tersebut akan dimulai jam 19.30 WITA (setelah shalat isya).

Kelima, Kampung Kaili. Dzikir bersama yang diadakan di kompleks Kampung Kaili Jl. Raja Moili (samping Anjungan Nusantara) ini rencananya akan dihadiri oleh Walikota Palu Drs Hidayat Msi serta dihadiri pula oleh puluhan siswa SD di Kota Palu.

Keenam, Masjid Nurul Huda. Jika di lokasi lainnya mengadakan zikir akbar, maka di masjid Nurul Huda akan diselenggarakan Tahajud Akbar. Shalat tahajud berjama’ah ini akan dirangkaikan pula dengan qiyamul lail dan shalat subuh berjamaah. Masjid Nurul Huda beralamat di Jalan Jamur Kecamatan Palu Barat (depan kompleks MAN 1 Palu) dan rencananya akan dimulai jam 03.00 WITA. Tahajud akbar ini terbuka untuk laki-laki (ikhwan) dan perempuan (akhwat). Itulah beberapa tempat di Kota Palu yang dikabarkan akan melaksanakan zikir bersama menjelang Tahun Baru Masehi 2018.

Artikel ini bisa menjadi referensi bagi masyarakat Kota Palu dan sekitarnya untuk ikut serta dalam zikir bersama, daripada berfoya-foya dan melakukan kegiatan hura-hura yang bisa saja memicu kerusakan di muka bumi. Zulrafli

Komentar