PARIGI, Infopena.com – Partai Berkarya resmi mendukung pasangan Samsurizal Tombolotutu – Badrun Nggai (SABAR) dalam Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten Parigi Moutong 2018.
Dukungan tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Harian DPW Partai Berkarya Sulteng Nawawi S Kilat dalam deklarasi yang berlangsung di boulevard Kelurahan Bantaya, Sabtu (10/2).
Ia mengatakan, alasan Partai Berkarya mendukung SABAR karena kesamaan visi dan misi, terutama dalam hal ekonomi kerakyatan dan swasembada pangan.
“Selain itu, kami melihat bahwa SABAR selama ini mengelola pemerintahan dengan baik. Sangat terlihat ada harmonisasi diantara keduanya. Bahkan konflik antara keduanya tidak ada,” tambahnya.
Kami juga berharap, bahwasanya SABAR dapat melanjutkan pengembangan ekonomi kerakyatan di Parigi Moutong, serta dapat menjadikan daerah Parigi Moutong sebagai lumbung pangan Sulawesi Tengah.
Dalam deklarasi tersebut, turut hadir Ketua DPD Partai Gerindra Sulawesi Tengah Longki Djanggola beserta pengurus dari beberapa partai pengusung lainnya. YP
Komentar