PALU – Peringati Milad Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) ke 22, yang jatuh pada tanggal 17 Januari 2022, BAZNAS Sulawesi Tengah memberikan santunan pada anak yatim dan Dhuafah Ahad (15/01) di Musholah Daar Zakat jalan Tanderante.
Penyerahan bantuan santunan tersebut, dilakukan oleh ketua BAZNAS Provinsi Sulawesi Tengah Prof Dahlia Syuaib, pada perwakilan anak yatim dan Dhuafah yang disaksikan undangan yang hadir saat itu.
“Alhamdulillah hari ini kita memberikan santunan pada anak yatim piatu dan Dhuafah, dalam rangka memperingati Milad BAZNAS ke 22 pada 17 Januari tahun 2023” terangnya.
Penyerahan bantuan ini lanjutnya, merupakan agenda yang sudah di susun oleh BAZNAS RI yang dilaksanakan oleh seluruh BAZNAS seIndonesia Provinsi dan Kabupaten / Kota. Selain dua kegiatan tersebut kata Dahlia, hari ini juga penamatan Khataman Alqura’an yang sebelumnya dilakukan pengajian.
“kita sudah melakukam pengajian dan khataman Alqur’ sebanyak tiga kali khatam dan kegiatan lain sebelumnya sudah dilaksanakan yakni, khitanan masal Minggu lalu di bulan Januari 2023 ini,” ungkap Dahlia.
Hadir dalam kegiatan tersebut, seluruh unsur pimpinan BAZNAS Provinsi Sulawesi Tengah, perwakilan dari Kementrian Agama serta tokoh masyarakat dan juga ketua BAZNAS Kabuapten Sigi As’ad Syukur.
Komentar