SIGI, Infopena.com – Festival Naoni Bungi secara resmi Dibuka Langusung oleh Direktorat Jendral (Dirjen) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (RI) yang diwakili Direktur Warisan Diplomasi Budaya Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Dr Nadjamudin Ramli, Kamis malam (30/8).
Direktur Warisan Diplomasi Budaya Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (RI) Dr Nadjamudin Ramli, mengatakan Festival ini mengangkat tema “Membaca Adab dan Peradaban” untuk melihat kembali perkembangan adat dan tradisi di Kabupaten Sigi yang berkaitan erat dengan bungi melalui seni pertunjukan, musik, dan ritual.
Kata Nadjamudin, Dalam kegiatan ini Kementerian juga menghadirkan Kurator, dimana Kurator tersebut bertugas untuk mengemas persembahan dari para seniman dalam kegiatan tersebut agar bisa memberikan daya tarik kepada seluruh masyarakat dan tamu undangan yang hadir pada kegiatan itu.
“Makanya landasan Indonesiana ini didampingi oleh para kurator. Saya ingin para seniman di Sigi bisa berdiskusi secara langsung dengan para Kurator,” jelas Nadjamudin.
Dijelaskan lebih jauh oleh Nadjamudin, bahwa landasan Indonesiana ini adalah sebagai ekosistem kebudayaan yang bergayung sabut dengan komitmen pemerintah kabupaten/kota, dan Kabupaten Sigi menjadi salah satu daerah yang menyambut baik akan kegiatan Indonesianan ini untuk mendapatkan sentuhan dan bimbingan bagaimana landasan Indonesianan ini bisa menjadi peristiwa kebudayaan di tiap tahunnya.
Gubernur Sulawesi Tengah dalam sambutanya yang disampikan staf ahli Gubernur bidang pemerintahan Dra Hj Norma Mardjanu megatakan untuk memajukan kebudayaan diindonesia secara sitematik dengan terarah kegiatan festifal Naoni Bungi ini Kemendikbud mengagas indonesiana antar budaya yang ada di indonesia yang dibangun secara gotong royong dengan mengkolaborasi unsur pemerintah pusat dan daerah serta komunitas seni budaya bahkan hingga luar negeri dalam mendukung yang membaur tentang kemajuan kebudayaan di indonesia.
Kegiatan ini kata Gubernur akan menjadi pembelajaran bagi kita semua tentang budaya saing ifen festival budaya lokal untuk bisa diangkat dan diterima secara global, kita semakin terpacu untuk meningkatkan kemasanya agar setaranisasi secara dunia, teruslah bermimpi gantungkan mimpimu dalam mempromosikan kebudayaan yang ada disulteng kemata dunia.
“Olehnya saya mengapresiasi dan memfasikitasi dalam kemajuan dan memprofesionalkan kerja para pelaku kebudayaan yang ada dikabupaten sigi umumnya sulawesi tengah dalam peningkatan tata kelolah festival budaya sehingga festival lokal daerah ini tidak cuma dilingkunganya sendiri sebaiknya diangkat kepangung internasional,”harap Gubernur.
Bupati Sigi Mohamad Irwan mengatakan, atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten sigi mengucapkan banyak terima kasih dan mengapresiasi pihak Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan yang diwakili oleh Direktur Warisan Diplomasi Budaya Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (RI) Dr Nadjamudin Ramli, dan para pelaku seni yang telah berpartisipasi dalam mensukseskan kegiatan festival
” Kami berharap mampu menambah gaung festival dan turut membangun keberlangsungan ekosiatem seni dan budaya di Sulawesi Tengah khsunya di Kabupaten sigi. Salah satu kegiatan budaya tahun 2018 yang didukung melalui plafrom kebudayaan indonesiana ini adalah festival Naoni Bungi dikabupaten sigi,”.
Festival ini untuk melihat kembali perkembangan adat dan tradisi dikabupaten sigi yang berkaitan erat dengan bungi melalui seni pertunjukan musik dan ritual, sehingga diharapkan kepada para pelaku seni dapat memiliki kesempatan untuk menunjukan hasil kreasinya, dibidang seni dan budaya. ” Festival ini diharapkan dapat menjadi media yang mengispirasi para pelaku seni dan juga ajang apresiasi untuk terus melestarikan kawasan bungi dan kebudayaan tanah kaili secara umum,”tutupnya.
Pada kegiatan tersebut dihadiri, Wakil Bupati Sigi, Wakil Walikota Palu, Ketua DPRD Sigi, Wakil Ketua DPRD Sigi, anggota DPRD, Sigi, Sekwan, para Kepala OPD, Sekretaris, eselon III dan IV Dilingkup Pemkab Sigi
Ketua KNPI Sigi, dan para seniman. (Awal)
Komentar